Truk Muat 7 Ton Coklat Terjungkal

Palu – Sebuah truk dari arah Kota Raya menuju Palu bermuatan tujuh ton coklat dan puluhan tabung gas elpiji 3Kg terjungkal di Km 5 Kebun Kopi, Senin (16/11/2015), sekitar pukul 07.00 Wita. Peristiwa itu tidak menelan korban jiwa, namun muatan tumpah ke jalan.

Pengemudi truk, Eko menuturkan bahwa dirinya tidak mampu mengendalikan posisi mobil karena adanya mobil box dari arah Palu yang tidak mengalah saat berpapasan.

“Tadi saya menghindari mobil box. Karena dia dari arah atas begitu cepat. Ban kiri mobil saya ternyata tergelincir dari aspal jalan, sehingga mobil tidak bisa saya kendalikan, dan akhirnya beginilah pak,” katanya di lokasi kejadian, Senin ( 16/11/2015).

Dia menyayangkan pengemudi mobil box yang melarikan diri.

“Kalau arahnya menuju Palu, mungkin kami bisa kejar, karena di atas ada penutupan jalan. Tapi arahnya menuju Parigi, sangat kecil kemungkinan kami bisa dapat,” ungkapnya.

“Tapi saya juga bersyukur, saya dengan tante saya tidak apa-apa. Dan cuma beberapa karung coklat juga yang rusak,” tambahnya.

Eko menambahkan bahwa atas kejadian tersebut, pihaknya serahkan pada pihak berwenang yang menanganinya.

“Saya sudah menghubungi saudara di Kota Raya untuk menjemput dan menyelesaikan permasalahan ini. Yang paling penting, kami semua selamat,” katanya.

Pantauan Media, kondisi truk cukup memprihatinkan. Kaca depan dan pintu truk rusak parah.MS

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

%d bloggers like this: