Dishub Intensif Razia Angkutan Umum dan Barang

Palu – Dinas Perhubungan Kota Palu mengintensifkan razia kendaraan umum dan angkutan barang seperti yang digelar di Jalan RE Martadinata, Kelurahan Tondo Kecamatan Mantikulore, Sabtu (7/11/2015).

Koordinator Operasi Komandan Regu III Dishub Kota Palu, Anur Lawani mengatakan, operasi dilakukan untuk memantau surat kelayakan jalan bagi pengendara angkutan umum maupun pengendara angkutan barang dalam hal ini pick up dan truk.

“Surat-surat para pengendara dalam hal ini buku KIR yang sudah tidak wajib jalan seperti pemeriksaan ban cadangan, segitiga pengaman dan kotak obat,” kata Anur Lawani di lokasi, Sabtu (7/11/2015).

Dalam penertiban ini Dishub menurunkan 10 anggotanya dan dibantu dua anggota Polres Palu.

“Kami berkordinasi dengan pihak kepolisian untuk melakukan pengawasan kepada pengendara angkutan umum dan barang yang tidak melengkapi surat-surat maupun memperpanjang surat jalannya,” ujarnya.

Dia berharap dengan intensifnya operasi pengendara bisa melengkapi surat dan bisa memenuhi wajib uji kelayakan jalan.

“Dengan adanya kegiatan ini akan berdampak positif terhadap penertiban dan penegakan peraturan lalu lintas sehingga dapat meminimalisir pelanggaran kendaraan di jalan raya. Apalagi, pengendara mobil truk yang sudah banyak melanggar dengan melebihi muatan,” pungkasnya.MS

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

%d bloggers like this: