SULTENG POST- Kunjungan Kapal Republik Indonesia (KRI) dr Suharso DI Kabupaten Tolitoli dalam rangka operasi surya bhaskara jaya sekaligus melaksanakan pengobatan gratis kepada ribuan pasien yang berobat seperti operasi katarak, bibir sumbing dan sunnat massal, dinilai sangat berdampak positif bagi masyarakat.
Sarima (32) salah seorang warga Desa Ogomoli yang ikut memadati tempat pengobatan gratis itu mengatakan, pengobatan gratis yang dilaksanakan oleh pihak TNI AL itu sangat positif untuk para pasien, pasalnya sejumlah pasien yang mendaftar untuk berobat gratis itu dari kalangan masyaralkat yang kurang mampu, namun dengan adanya pengobatan gratis tersebut, mereka bisa berobat.
“Kami sangat senang dengan adanya program yang dilakukan TNI AL, kami minilai sangat bermanfaat bagi masyyarakat ksusunya kepada diri saya sendiri, yang tidak lagi mengeluarkan biaya untuk berobat,” ujar Sarima belum lama ini.
Selain itu dia menuturkan, pelayanan yang diberikan oleh pihak TNI AL itu saat pengobatan berjalan sangat lancar, sehingga masyarakat yang datang berobat gratis merasa tidak kesulitan langsung mendaptaklan pelayanan yang baik.
“Begitu saya mendapat informasi ada pengobatan gratis, saya langsung datang bersama saudara saya dan kedua anak saya yang akan sunnatan,” katanya.
Sarima juga menyebutkan, usai kedua anaknya dilakukan sunnatan, pihak TNI AL memberikan Souvinir atau kenang-kenangan berupa tas sekolah dan sandal.
“Ini benar-benar sangat mengembirakan kami, sudah di obat gratis, dapat hadiah juga,” pubgkasnya